Jenahara Terinspirasi Kelainan Kulit, `Albinism Melanism`
Jenahara. (Foto: Ratih Wulan/Dream.co.id)
Jenahara selama ini dikenal sebagai desainer yang banyak merancang baju bernuansa hitam putih.
Dream - Rancangan dari desainer muda Indonesia, Jenahara tampil sebagai pembuka acara Pesona Ramadhan Fashion Delight. Acara fashion bergengsi yang digagas Jakarta Fashion Week dan Majalah Pesona.Jenahara selama ini dikenal sebagai desainer yang banyak merancang baju bernuansa hitam putih. Begitu pula dalam kesempatan kali ini. Jena menegaskan, labelnya mengusung konsep bernama Albinism Melanism.
"Inspirasinya dari kelainan fisik pada kulit ya, kalo albinism yang putih dan melanism kebalikannya" tutur perempuan berhijab tersebut.
Sedangkan untuk trend fashion muslimah Ramadhan tahun ini, Jena menilai masyarakat lebih menyukai potongan baju yang simple dan kasual.
"Orang sekarang lagi nyari busana yang mudah dikenakan dan ngga ribet. Sama warna putih juga yang lagi ngetrend di luar sana", ungkap ibu tiga anak ini.
Senada dengan tren, maka Jena pun tidak mau merubah keputusannnya untuk tetap bermain warna hitam putih dalam mendesain koleksi terbarunya. "Itu sudah menjadi ciri khas saya ya, tapi saya menambahkan warna hijau olive dan cream," ungkapnya melengkapi.
Menurut Jena saat ini, kebiasaan memakai baju yang bertumpuk-tumpuk telah ditinggalkan para peminat fashion tanah air. Para muslimah lebih mencari kenyamanan dalam berbusana. Tanpa menghilangkan kesan modis dalam balutan hijabnya.
"Saya juga buat yang simple dan gak menyulitkan orang yang memakinya apalagi pas mau ibadah", tambah ibu dari Chia Mahala Tavi. (Ism, Laporan: Ratih Wulan)
Belum ada Komentar untuk "Jenahara Terinspirasi Kelainan Kulit, `Albinism Melanism`"
Posting Komentar